Game Free Fire atau FF merupakan jenis game yang paling banyak dimainkan di Indonesia dan belahan dunia lainnya. Lihat saja dari jumlah pengunduh aplikasi ini di Google Play Store, dimana Free Fire sudah didownload oleh lebih dari 500 juta kali. Aplikasi game ini bahkan sering dimainkan di dalam kancah turnamen game bergengsi, yaitu E-Sport. Untuk kamu yang gemar mengikuti berita terbaru seputar turnamen FF di E-Sport tentunya familier dengan username notnot ff. Bukan username biasa, berikut adalah informasi menarik yang harus kamu tahu mengenai sosok dari player Free Fire ini.
Inilah Sosok di Balik Username Notnot FF
Mengapa pengguna notnot ff ini begitu populer? Ternyata, hal tersebut dikarenakan pemain FF ini memiliki kelihaian tinggi dalam bermain game tersebut. Namun, siapa yang menyangka bahwa sosok di balik username itu adalah seorang perempuan. Ya, NotNot merupakan salah satu atlet E-Sport yang ternyata didalangi oleh seorang perempuan muda asal Kota Bandung yang bernama Lidiawaty.
Gadis kelahiran 8 Oktober 2000 ini merupakan salah seorang atlet E-Sport yang bernaung di bawah tim EVOS. Sehingga, ia tak jarang mendapatkan sebutan NotNot EVOS di kalangan penggemar E-Sport. Tak hanya sekadar menjadi tim pemain, Lidiawaty juga menjadi brand ambassador dari tim tersebut. Karena, selain memiliki penampilan yang menarik ia juga memiliki kemampuan gaming yang luar biasa. Pengetahuannya mengenai dunia E-Sport juga tidak perlu diragukan lagi.
Sebagai seorang brand ambassador, Lidiawaty atau notnot ff memang memiliki misi untuk memperkenalkan dunia E-Sport kepada khalayak luas. Hal tersebut terlihat dari berbagai konten yang ada di dalam media sosialnya. Kamu bisa menyimak ulasan E-Sport games terkini maupun tutorial bermain game yang dilakukan oleh NotNot di channel YouTubenya. Beberapa jenis game yang sering ia cover di dalam channelnya adalah Mobile Legend, PUBG, dan pastinya Free Fire.
Walaupun saat ini ia menjadi brand ambassador tim EVOS, ada fakta mengejutkan dari pemain cewek ini. Karena, Lidiawaty ternyata memiliki hobi yang sebenarnya tidak berhubungan sama sekali dengan dunia E-Sport. Hobi favoritnya justru adalah olahraga taekwondo. Ia juga beberapa kali mengikuti turnamen taekwondo. Salah satu prestasi yang pernah ia torehkan adalah ia meraih juara 1 di dalam pertandingan taekwondo yang digelar di tahun 2017. Luar biasa, bukan?
ID NotNot FF EVOS dan Cara Menemukannya
Nah, sekarang kamu sudah mengetahui sekilas informasi tentang sosok di balik username NotNot. Mungkin, kamu jadi ingin berteman dengan pemain ini. Untungnya, kamu bisa menemukan ID dari NotNot di sini. ID game Free Fire milik NotNot adalah:
ID: 1625352505
Nickname: EVOS.NOTNOT
Nah, dengan adanya informasi di atas, kamu dijamin tidak akan salah orang. Untuk menemukan user NotNot di dalam game Free Fire pun sangat mudah! Kamu hanya perlu melakukan langkah-langkah berikut:
- Pertama-tama, masuklah ke dalam aplikasi Free Fire di dalam HP maupun komputer PCmu
- Setelah itu, masuklah ke dalam menu “Daftar Teman” dari akun FFmu
- Lanjutkan dengan mengetikkan ID notnot ff di dalam kolom pencarian
- Akun EVOS NotNot akan langsung terlihat. Kamu bisa menambahkannya ke dalam daftar pertemananmu dengan menekan tombol “Add Friend”.
Selesai! Gampang, bukan? Selain informasi unik ini, kamu juga bisa menemukan berbagai macam berita-berita menarik lainnya seputar teknologi lewat situs infosuzukimalang.com. Selamat membaca dan semoga informasi di atas bermanfaat untuk kamu!